Koordinatberita.com| PALEMBANG~ Gubernur Sumatra Selatan Herman Deru (HD) bersilaturahmi dengan media, dan membahas tentang peran media konvensional dalam memberikan edukasi kepada masyarakat tentang Covid-19, yang berlangsung di Ruang Tamu Gubernur, Jumat (5/6/2020).
Gubernur Sumsel di antaranya menerima Ketua Serikat Perusahaan Pers (SPS) dan Harian Umum Sumatera Ekspres, Nurseri Marwah.
Dalam kesempatan itu, Nurseri meminta Gubernur HD untuk membuat imbauan dan mendukung agar media konvensional juga dilibatkan dalam menyosialisasikan dan mempublikasikan informasi seputar Covid-19 yang bersifat edukasi.
HD menyetujui hal tersebut dan meminta agar sosialisasi tentang Covid-19 ini digencarkan dengan lebih aktif yaitu menggunakan media massa salah satunya koran.
"Masyarakat butuh edukasi, terkait covid-19 terutama PSBB. Tambahkan Gubernur, Kapolda, Pangdam, Kejaksaan, TNI, Polri, pemberitaan dan publikasi terkait upaya cegah tangkal covid-19 di Sumsel melalui gugus tugas," ujar dia.
HD juga mengatakan, akan membuat imbauan bagi gugus tugas kabupaten/kota untuk mengangkat juru bicara dan menyediakan alokasi dana sosialisasi melalui media antara lain, media konvensional.
"Berikan pemberitaan tentang informasi real time, informasi kesembuhan, karena ini merupakan salah satu keberhasilan gugus tugas yaitu meningkatkan dan menginformasikan penurunan kasus positif Covid-19," kata dia.
Dia juga sudah instruksikan Kadinkes agar dinas di kabupaten/kota mencari tahu tentang informasi kasus konfirmasi sembuh dari isolasi mandiri dan dapat diperbarui datanya. "Saya akan beri reward bagi yang melaporkan angka kesembuhan tercepat dan terbanyak untuk kabupaten/kota," ujar dia.
Turut hadir Asisten III Bidang Administrasi dan Umum, Prof. Edwar Juliartha, dan Kadis Kominfo, H. Achmad Rizwan. (daeng/Tim Media Dinas Kominfo Provinsi Sumsel)
Comments